Program Studi Magister Pendidikan Agama Islam Menyelenggarakan Seminar Internasional

Medan, Sabtu/8 Oktober 2022, Program Studi Magister PAI FITK UINSU Medan menyelenggarakan Seminar Internasional dengan tema “Integrasi Ilmu Sebagai Pusat Pendidikan dan Peradaban Dunia”. Kegiatan ini secara resmi dibuka oleh wakil rektor bidang akademik dan kelembagaan. Turut hadir para narasumber baik dari dalam dan luar negeri, yaitu Dr. Ridwan Abdullah Sani, M.Si (UNIMED – Indonesia), Prof. Madya. Dr. Mohd. Nizam Sahad (USM – Malaisya), dan Prof. Dr. Ibrahem Narongraksakhet (Prince of Songkla University, Kampus Pattani – Thailand).

Kegiatan ini dilaksanakan di Miyana hotel Medan. Kegiatan seminar internasional ini mengundang semangat mahasiswa Program Studi Magister PAI di lingkungan FITK UINSU Medan dengan mengikuti seluruh rangkaian acara hingga selesai.

Dr. Siti Halimah, M.Pd selaku Ketua Prodi Magister PAI berharap kegiatan seminar internasional ini dapat mendatangkan berbagai manfaat untuk mahasiswa juga kepada seluruh dosen dan panitia pelaksana, sehingga harapan ke depan, Magister PAI dapat lebih baik lagi untuk mempersiapkan pendidikan dan prodi yang unggul.